Awal Agustus 2024 menjadi bulan terakhir penyaluran bantuan subsidi permakanan Satu Orang Satu Hari (SOSH) 2024 di Kabupaten Tegal. Bantuan dari Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah tersebut sebelumnya juga telah disalurkan pada bulan April 2024. Bantuan SOSH ditujukan bagi anak-anak dalam naungan Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKSA), tercatat pada 2023 Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Tegal mengusulkan 10 LKSA yang kemudian pada 2024 ini memperoleh bantuan tersebut.
Awal Agustus 2024 menjadi bulan terakhir penyaluran bantuan subsidi
permakanan Satu Orang Satu Hari (SOSH) 2024 di Kabupaten Tegal. Bantuan dari Dinas
Sosial Provinsi Jawa Tengah tersebut sebelumnya juga telah disalurkan pada
bulan April 2024. Bantuan SOSH ditujukan bagi anak-anak dalam naungan Lembaga
Kesejahteraan Sosial (LKSA), tercatat pada 2023 Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten
Tegal mengusulkan 10 LKSA yang kemudian pada 2024 ini memperoleh bantuan
tersebut. 10 LKSA tersebut antara lain : LKSA Bina Insan Mulia, LKSA Hasyim
Asy’ari Tarub, LKSA Darul Yatama Peristek, LKSA Putri Hj Zaenab Masykur, LKSA
Putri Aisyiyah Slawi, LKSA Darul Salam Al Mubarokah, LKSA Muhammadiyah
Margasari, LKSA Yatim Muhammadiyah Slawi, LKSA Darul Yatama Muslimat NU dan
LKSA Aisyiyah Karanganyar. Masing-masing LKSA memperoleh bantuan SOSH berupa
paket bahan makanan pokok dan makanan bernutrisi antara lain beras, minyak goreng,
gula pasir, teh, mie, sarden dan susu UHT.
Penyaluran di bulan Agustus 2024 merupakan tahap terakhir bantuan SOSH
sesuai dengan rencana kegiatan dari Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah. Total 10
LKSA di Kabupaten Tegal menerima 2 kali penyaluran bantuan SOSH, pertama pada
April 2024 dan kedua pada Agustus 2024. “ini (red.Bantuan SOSH) tahap terakhir
penyaluran SOSH 2024”, tutur Tri Nugraheni Ambarwati, Pekerja Sosial Dinas
Sosial Provinsi Jawa Tengah.
Bantuan SOSH merupakan program rutin tahunan dari Dinas Sosial Provinsi
Jawa Tengah. Tercatat Kabupaten Tegal dalam 3 tahun terakhir rutin memperoleh
bantuan tersebut dan dirasakan manfaatnya bagi anak-anak penerima dari tiap
LKSA di Kabupaten Tegal. Menengok tahun 2022 yang masuk masa pandemi, pengurus
LKSA merasa terbantu dengan hadirnya bantuan SOSH mengingat aktivitas sosial
yang dibatasi menyebabkan kelangkaan pada sejumlah pemenuhan bahan pokok.
Lebih lanjut, bantuan SOSH merupakan bentuk layanan penanganan Pemerlu
Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) yang ada di seluruh lembaga/panti baik
milik Pemerintah Provinsi Jawa Tengah maupun milik swasta dalam hal ini LKSA. Selain
itu juga sebagai wujud penerapan dari amanat Undang-undang nomor 23 tahun 2014
tentang Pemerintahan Daerah yang kemudian dituangkan secara rinci dalam
Peraturan Menteri Sosial nomor 9 tahun 2018 tentang Standar Teknis Pelayanan
Dasar pada Standar Pelayanan Minimal Bidang Sosial di Daerah Provinsi dan di
Daerah Kabupaten/Kota.
Untuk tahun 2025, Kabupaten/Kota di Jawa Tengah dapat mengusulkan bantuan
SOSH melalui aplikasi kesejahteraan sosial milik Provinsi Jawa Tengah. Tri
Nugraheni Ambarwati menyampaikan bahwa Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah
sebagai pengguna aplikasi yang bernama SIKS-DJ menginstruksikan pada setiap
Kabupaten/Kota untuk menginput data-data LKSA yang meliputi data anak dan data
kelembagaan pada aplikasi tersebut. “kami mendorong LKSA melalui Dinsos
Kab/Kota untuk mendata anak di SIKS-DJ”, tuturnya.
Arahan
penggunaan aplikasi SIKS-DJ untuk tiap LKSA di Kabupaten Tegal telah dipetakan
penggunaannya dengan pembuatan akun pada masing-masing LKSA. “kami sudah
buatkan akun (red.LKSA) dan menyampaikan melalui sosialisasi pada 28 April
2024, rencana akan dilakukan tutorial dalam waktu dekat (red. Aplikasi SIKS DJ)
”, ujar Fatchan Chasani, Pendamping Rehsos, Dinsos Kabupaten Tegal.